Cara Membayar Tokopedia Lewat Indomaret dan Alfamart
Cara bayar Tokopedia lewat Indomaret dan Alfamart akan menjadi informasi paling ditunggu para sobat Kang Konter yang ingin menyelesaikan pembayaran belanja di Tokopedia.
Siapa sih yang belum tahu tentang toko modern Indomaret dan Alfamart? Ya, tentu mayoritas masyarakat yang tersebar di Indonesia sudah mengetahui tentang kedua toko modern ini.
Ternyata, selain melayani pembelian kebutuhan sehari-hari. Indomaret dan Alfamart juga menyediakan pembayaran tagihan untuk transaksi belanja melalui sejumlah e-commerce, seperti Shopee, Bukalapak, hingga Tokopedia.
Jadi, apakah bisa membayar Tokopedia lewat Indomaret? Ya, transaksi pembelian melalui Tokopedia dapat dibayar melalui Indomaret dengan mudah. Bagaimana cara pembayaran Tokopedia di Indomaret? Caranya sangat mudah, bahkan bagi pemula sekalipun.
Bayar Tokopedia di Indomaret
Cara bayar Tokopedia di Indomaret bisa dilakukan jika Anda sudah memperoleh kode pembayarannya terlebih dahulu. Barulah nanti, Anda akan mendapatkan batas waktu pembayaran Tokopedia di Indomaret sehingga Anda hanya bisa melakukan pembayaran sebelum batas waktu tersebut habis. Berikut cara bayar Tokopedia di Indomaret dengan cepat dan mudah.
1. Bukalah aplikasi Tokopedia yang ada di smartphone.
2. Cari produk atau layanan yang diinginkan, contohnya produk elektronik.
Buka Aja dulu: Cara Bayar Shopee lewat BRIMO Simple Gaes
3. Jika sudah menemukan produk atau layanan yang hendak dibeli, langsung klik Beli.
4. Selanjutnya, atur jumlah pembelian dan masukkan catatan untuk toko. Jika sudah klik Beli.
5. Pilihlah alamat pengiriman, biasanya secara otomatis akan diarahkan ke alamat utama yang telah diatur pada akun Tokopedia Anda.
6. Pilihlah jasa pengiriman yang diinginkan. Masukkan kode promo atau gratis ongkir jika ada.
7. Jika sudah benar maka tap Pilih Pembayaran.
8. Di menu pemilihan metode pembayaran, pilihlah Tunai di Gerai Retail dan klik bayar lewat Indomaret atau Ceriamart.
9. Sesaat kemudian akan muncul kode pembayaran. Kode ini dapat disimpan atau di screenshoot untuk mempermudah pembayaran.
10.Jika sudah memperoleh kode pembayaran, selanjutnya segera bayarkan melalui Indomaret.
11.Batas waktu pembayaran Tokopedia di Indomaret adalah 1 x 24 jam.
Jangan Lewatkan: Cara Cairkan Saldo Shopeepay di Alfamart dan Indomaret
Cara Membayar Tokopedia di Alfamart
Setelah mengetahui cara bayar Tokopedia di Indomaret maka selanjutnya cobalah merasakan pengalaman bayar Tokopedia di Alfamart. Berikut langkah-langkahnya.
1. Bukalah aplikasi Tokopedia untuk menemukan produk yang hendak dicari. Pastikan koneksi internet Anda dalam kondisi stabil.
2. Selanjutnya, carilah produk atau barang yang sesuai dengan keinginan. Klik di kolom pencarian untuk mempermudah pencarian.
3. Tambahkan produk ke keranjang.
4. Masuk ke menu keranjang dan ceklis produk yang hendak di checkout. Kemudian, klik Beli.
5. Selanjutnya, pilihlah metode pembayaran. Namun, pastikan bahwa Anda telah benar memasukkan alamat pengiriman, jasa pengirikan, dan klik Pilih Pembayaran.
6. Selanjutnya, lihat pilihan metode pembayaran yang tersedia.
7. Pilihlah Alfamart sebagai metode pembayaran.
8. Lanjutkan klik Bayar untuk memperoleh kode pembayaran.
9. Salinlah kode pembayaran atau screenshoot.
10.Kunjungilah gerai Alfamart yang ada di dekat Anda.
11.Serahkan kode pembayaran ke kasir dan lakukan pembayaran sesuai dengan nominal yang disebutkan oleh kasir.
Baca Juga: Cara Bayar Lazada Lewat DANA Lebih Mudah ternyata
Sejumlah keuntungan ketika Anda memilih Tokopedia sebagai e-commerce untuk berbelanja kebutuhan Anda adalah sebagai berikut.
1. Barang yang dijual dijamin orisinil atau asli.
2. Memiliki garansi pembelian hingga 7 hari.
3. Jaminan ketersediaan barang.
4. Bisa melakukan pre-order.
5. Mampu menjangkau hingga ke seluruh wilayah di Indonesia.
6. Pelayanan yang serba cepat.
7. Jauh lebih hemat berkat adanya potongan harga dan gratis ongkir.
Demikian, cara bayar Tokopedia lewat Indomaret dan Alfamart sangat mudah bukan? Anda tidak perlu bingung karena sudah banyak Indomaret dan Alfamart dimana-mana sehingga cukup mudah untuk menemukannya.
Keuntungan dalam melakukan pembayaran Tokopedia melalui kedua merchant ini adalah bisa memperoleh promo potongan harga yang lumayan jika digunakan.
Itulah informasi dari kangkonter.com seputar cara membayar Tokopedia di Alfamart dan Indomaret. Semoga berkenan dan bermanfaat.
Posting Komentar untuk "Cara Membayar Tokopedia Lewat Indomaret dan Alfamart"